Pariwara Mahakam Ulu

Wabup Mahulu Hadiri Arahan Presiden Secara Virtual, Fokus Jalankan Program

person access_time 3 years ago
Wabup Mahulu Hadiri Arahan Presiden Secara Virtual, Fokus Jalankan Program

Yohanes Avun (kiri, depan) mengikuti arahan Presiden Joko Widodo. (muhibar sobary/kaltimkece.id)

Dalam arahannya, Presiden Joko Widodo mengimbau kepada kepala daerah untuk fokus menjalankan program.

Ditulis Oleh: Muhibar Sobary Ardan
Kamis, 15 April 2021

 

kaltimkece.id Yohanes Avun tampak serius memerhatikan layar monitor yang terpampang jelas di hadapannya di Ruang Bappeda Mahulu. Poin-poin penting terus diperhatikan Wakil Bupati Mahakam Ulu itu ketika Presiden Joko Widodo alias Jokowi berpidato. Sesekali berdiskusi dengan Asisten Sekkab Mahulu Bidang Pemerintahan dan Humas, Dodit Agus Riyono, yang duduk di samping kirinya.

Rabu, 14 April 2021, Wabup mengikuti acara arahan presiden secara virtual terkait Rapat Koordinasi Kepala Daerah Hasil Pilkada Serentak Tahun 2020. Acara tersebut diadakan oleh Kementerian Dalam Negeri--disingkat Kemendagri. Dilaksanakan secara online bersama kepala daerah lainnya yang telah terpilih pada pilkada serentak tahun lalu.

"Agenda tadi, Presiden mengimbau kepada pemimpin daerah untuk fokus menjalankan program," kata Wabup Yohanes Avun.

Dilanjutkan Avun, fokus program yang dilakukan bersama Bupati Mahulu, Bonifasius Belawan Geh, masih berkaitan dengan pertanian, kesehatan, dan pendidikan. Selain itu, pembangunan infrastruktur bersama pemerintah provinsi dan pusat terus diupayakan.

"Itu yang terus kami dorong ke pemerintah pusat, soal infrastruktur," lanjutnya.

Dengan program tersebut, sambung dia, Presiden Jokowi berharap pemerintah daerah, termasuk Mahulu, dapat menggunakan anggaran yang minim dengan baik. Utamanya untuk program-program yang berkaitan kebutuhan masyarakat.

Bersama Bupati Mahulu, Bonifasius Belawan Geh, Avun optimistis program tersebut dapat terlaksana. Diyakini dapat berjalan dengan baik di daerah dengan julukan Urip Kerimaan ini. (*)

 

Editor: Bobby Lolowang

folder_openLabel
shareBagikan Artikel Ini


Artikel Terkait


Tinggalkan Komentar