Olahraga

Biliar Kaltim Target Zona Medali di Pra-PON Mendatang

person access_time 4 years ago
Biliar Kaltim Target Zona Medali di Pra-PON Mendatang

Atlet biliar Kaltim bersiap mengikuti Pra-PON di Jakarta. (giarti ibnu lestar/kaltimkece.id)

Kaltim ditargetkan meraih dua medali untuk Pra-PON biliar yang digelar 21—30 Agustus 2019. Bonus disiapkan sebagai suntikan motivasi.

Ditulis Oleh: Giarti Ibnu Lestari
Sabtu, 10 Agustus 2019

kaltimkece.id Perhatian secara materil hingga nonmateril terus diberikan KONI Kaltim kepada seluruh atlet. Merata di semua cabang olahraga (cabor). Hal itu sebagai bentuk motivasi untuk terus memupuk prestasi. Khususnya demi lolos dari Pra-PON sebagai tiket menuju PON ke-XX 2020 di Papua.

Ketua Harian KONI Kaltim, Rusdiansyah Aras, menyambangi venue latihan atlet cabor biliar di Samarinda Seberang, 9 Agustus 2019. Atet didorong terus fokus dalam berlatih. Karena hal ini menentukan penampilan maksimal saat ajang Pra-PON yang digelar 21—30 Agustus 2019. Berlangsung di Wisma Indovision 2, Jakarta.

Cabor biliar ditarget setidaknya lolos Pra-PON dengan dua medali. Selain itu, KONI Kaltim memastikan merancang bonus untuk para atlet yang berhasil meraih medali dan lolos Pra-PON. Walau tidak banyak, akan diusahakan sebagai motivasi tambahan.

Diketahui, cabor biliar telah menjalani Training Center (TC) sentralisasi mulai 17 Juli lalu. Ada 12 atlet dengan 11 di antaranya menjalani TC di Rumah Biliar Sanjaya Samarinda Seberang. Sedangkan satu atlet mengisi nomor snooker di Bali.

Ismail, Ketua Pengurus Provinsi Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Kaltim, mengatakan dari 18 nomor yang dipertandingkan di Pra-PON, Kaltim akan mengikuti 15 nomor tanding. POBSI Kaltim menargetkan meloloskan atlet sebanyak-banyaknya dengan lolos Pra-PON masuk zona medali. (*)

 

Editor: Bobby Lolowang

folder_openLabel
shareBagikan Artikel Ini


Artikel Terkait


Tinggalkan Komentar